PENGARUH PERAN ORANG TUA TERHADAP PRESTASI SISWA SETINGKAT MENENGAH PERTAMA
DOI:
https://doi.org/10.62017/jppi.v2i2.3129Keywords:
Peran orang tua, prestasi siswaAbstract
Studi literatur ini ini mengkaji pengaruh motivasi peran orang tua terhadap prestasi belajar di berbagai Sekolah Menengah Atas di Indonesia. Berdasarkan berbagai literatur, ditemukan bahwa keterlibatan orang tua memiliki dampak signifikan terhadap prestasi siswa. Peran tersebut mencakup dukungan emosional, bimbingan belajar di rumah, serta keterlibatan dalam kegiatan sekolah. Orang tua yang proaktif dalam mendampingi anak mereka cenderung meningkatkan motivasi, disiplin, dan kemampuan belajar anak. Selain itu, faktor-faktor seperti latar belakang pendidikan orang tua, kondisi ekonomi, dan pola komunikasi antara orang tua dan anak juga turut mempengaruhi tingkat prestasi siswa. Penelitian ini menyimpulkan bahwa dukungan orang tua yang optimal dapat meningkatkan hasil akademik siswa, namun diperlukan kerjasama yang erat antara sekolah, siswa, dan orang tua untuk mencapai hasil yang maksimal.