Pengaruh Penerapan Good Governance Terhadap Kualiatas Laporan Keuangan Instansi Pemerintah Daerah Provinsi Lampung
DOI:
https://doi.org/10.62017/jimea.v2i3.4652Keywords:
Akuntabilitas, Efisiensi, Good Governance, Kualitas laporan keuangan, Pemerintah daerah, TransparasiAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi dampak penerapan prinsip-prinsip Good Governance terhadap mutu laporan keuangan lembaga pemerintah daerah di Provinsi Lampung. Tata Kelola yang baik, yang meliputi prinsip transparansi, akuntabilitas, partisipasi, dan efisiensi, dianggap sebagai dasar yang sangat penting dalam menyusun laporan keuangan yang dapat diandalkan dan berkualitas. Dengan menerapkan pendekatan kualitatif deskriptif yang berfokus pada studi literatur, penelitian ini menggunakan data sekunder yang berupa laporan keuangan tahun anggaran 2022 yang sudah diaudit, serta sumber-sumber ilmiah yang relevan. Temuan penelitian menunjukkan bahwa lebih tinggi tingkat penerapan prinsip-prinsip Good Governance, maka kualitas laporan keuangan daerah juga akan semakin baik. Hal ini terlihat dari pendapat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang diterima, efektivitas anggaran, serta partisipasi pemangku kepentingan dalam proses perencanaan dan pelaporan. Walaupun begitu, masalah seperti kurangnya sumber daya manusia dan rendahnya pengawasan internal tetap menjadi kendala utama dalam pelaksanaan tata kelola pemerintahan yang baik secara keseluruhan. Studi ini diharapkan dapat berkontribusi pada peningkatan akuntabilitas dan transparansi keuangan dalam sektor publik