KEGIATAN PENDAMPINGAN PENGISIAN SPT TAHUNAN ORANG PRIBADI DI WILAYAH SIDOARJO UTARA
DOI:
https://doi.org/10.62017/jpmi.v2i1.2376Keywords:
Relawan pajak, Pengisian SPT, SPT TahunanAbstract
Mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo (UNUSIDA) Prodi Akuntansi Fakultas Ekonomi pada tahun 2024 diberi kepercayaan oleh Direktorat Jenderal Pajak ( DJP ) menjadi relawan pajak di KPP Pratama Sidoarjo Utara dan beberapa instansi KPP Pratama yang ada di Kabupaten Sidoarjo. Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk membantu masyarakat wilayah sidoarjo utara untuk memenuhi kewajiban perpajakannya yaitu melaporkan SPT orang pribadi. Tujuan pelaksanaan kegiatan relawan pajak adalah untuk memberikan edukasi perpajakan, asistensi pelaporan surat pemberitahuan (SPT) tahunan pajak penghasilan (PPh) orang pribadi, yaitu membantu wajib pajak untuk melaporkan SPTnya melalui E-Filling. Pengabdian ini dilakukan di KPP Sidoarjo Utara, selama satu bulan melalui empat tahap diantaranya: pengukuhan, pembekalan, pelaksanaan program pendampingan dan evaluasi.