Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pilihan Mahasiswa terhadap Bank Konvensional di Kalangan Mahasiswa Ekonomi Syariah

Authors

  • Salsa Edya Putri Sekolah Tinggi Agama Islam Sangatta Author
  • Imrona Hayati Sekolah Tinggi Agama Islam Sangatta Author
  • Ajis Supangat Sekolah Tinggi Agama Islam Sangatta Author

DOI:

https://doi.org/10.62017/jemb.v2i5.4805

Keywords:

preferensi mahasiswa, perbankan konvensional, pemahaman, pengalaman keluarga, kelompok sosial

Abstract

Meskipun mahasiswa Ekonomi Syariah telah memperoleh pemahaman mengenai prinsip-prinsip keuangan Islam, masih banyak dari mereka yang lebih memilih menggunakan layanan perbankan konvensional. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pemahaman, pengalaman keluarga, dan kelompok sosial terhadap preferensi mahasiswa Ekonomi Syariah STAI Sangatta dalam memilih bank konvensional. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik survei terhadap 64 responden mahasiswa. Analisis data dilakukan menggunakan regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketiga variabel bebas secara simultan dan parsial berpengaruh signifikan terhadap preferensi mahasiswa. Nilai koefisien determinasi sebesar 70,8% mengindikasikan bahwa mayoritas variasi preferensi dijelaskan oleh ketiga faktor tersebut. Temuan ini menegaskan pentingnya edukasi dan promosi perbankan syariah yang lebih efektif untuk membentuk preferensi yang sejalan dengan prinsip keuangan Islam.

Downloads

Published

2025-06-02

Issue

Section

Articles

How to Cite

Edya Putri, S., Imrona Hayati, & Ajis Supangat. (2025). Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pilihan Mahasiswa terhadap Bank Konvensional di Kalangan Mahasiswa Ekonomi Syariah. Jurnal Ekonomi Manajemen Dan Bisnis (JEMB), 2(5), 322-327. https://doi.org/10.62017/jemb.v2i5.4805

Similar Articles

1-10 of 133

You may also start an advanced similarity search for this article.