ANALISIS PERAN AUDIT DAN PENGENDALIAN INTERNAL TERHADAP PENCEGAHAN KECURANGAN AKUNTANSI (FRAUD)
DOI:
https://doi.org/10.62017/wanargi.v1i4.1467Keywords:
Audit, Pengendalian internal, Kecurangan akuntansiAbstract
Laporan keuangan yang akurat dan terbuka sangat penting untuk menjaga kepercayaan masyarakat di tengah dinamika bisnis yang semakin kompleks. Kecurangan akuntansi, juga dikenal sebagai penipuan, merupakan bahaya besar yang dapat merusak kepercayaan masyarakat, mengakibatkan kerugian finansial, dan mengganggu stabilitas pasar. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mempelajari bagaimana peran audit internal berpengaruh terhadap pencegahan dan pendeteksian kondisi serta bagaimana pengaruh pengendalian internal. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif yang menggunakan metode review literatur. Untuk menguraikan masalah penelitian, penelitian ini menggunakan data sekunder yang sudah diolah. Penelitian ini menunjukkan bahwa pengendalian internal yang kuat dan audit internal yang independen sangat penting untuk meningkatkan presentasi, efisiensi operasional, transparansi, dan akuntabilitas serta mengurangi risiko lingkungan bagi perusahaan.