ANALISIS PRODUKTIVITAS ALAT BERAT EXCAVATOR DAN DUMP TRUCK PADA PEKERJAAN GALIAN DI PROYEK PEMBANGUNAN JALUR LINTAS SELATAN LOT 1B: BRUMBUN- PANTAI SINE KABUPATEN TULUNGAGUNG

Authors

  • Isnaina Safarela Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur Author
  • Angelina Mita Lorenza Sitorus Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur Author
  • Hendrata Wibisana Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur Author
  • Karina Meilawati Eka Putri Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur Author

DOI:

https://doi.org/10.62017/tektonik.v2i2.3257

Keywords:

Excavator, Dump Truck, Jalan, Produktivitas

Abstract

Proyek Pembangunan Jalur Lintas Selatan (JLS) Lot 1B: Brumbun – P. Sine (Road and Bridge) Kabupaten Kalidawir dibangun sejauh 3,872 kilometer untuk jalan dan 164 meter untuk jembatan, dengan pengerjaan 730 hari kalender. Jalan ini terdiri dari 2 jalur dan 1 lajur, dengan lebar masing-masing jalur 3,75 meter dan bahu luar selebar 1,75 meter. Pada proyek pembangunan Jalur Lintas Selatan (JLS) Lot 1B: Brumbun – P. Sine, pekerjaan tanah merupakan salah satu komponen utama. Adapun pekerjaan tanah pada proyek ini berupa galian dan timbunan, yang membutuhkan bantuan alat berat. Penelitian ini terfokus pada alat berat excavator dan dump truck karena kedua alat berat tersebut yang paling dominan digunakan di lapangan. Pemilihan alat berat yang tepat memberikan pengaruh yang sangat besar terhadap efisiensi pekerjaan konstruksi. Untuk mengetahui tingkat efisiensi alat berat maka diperlukan produktivitas alat berat. Produktivitas merupakan hasil yang dicapai berupa barang jasa konstruksi per unit dari suatu input tenaga kerja. Pada Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis produktivitas alat berat Excavator dan Dump Truck pada Proyek Pembangunan Jalur Lintas Selatan (JLS) Lot 1B: Brumbun – P. Sine (Road and Bridge).

Downloads

Published

2024-12-23

Issue

Section

Articles

How to Cite

Isnaina Safarela, Angelina Mita Lorenza Sitorus, Hendrata Wibisana, & Karina Meilawati Eka Putri. (2024). ANALISIS PRODUKTIVITAS ALAT BERAT EXCAVATOR DAN DUMP TRUCK PADA PEKERJAAN GALIAN DI PROYEK PEMBANGUNAN JALUR LINTAS SELATAN LOT 1B: BRUMBUN- PANTAI SINE KABUPATEN TULUNGAGUNG. TEKTONIK : Jurnal Ilmu Teknik , 2(2), 100-110. https://doi.org/10.62017/tektonik.v2i2.3257

Similar Articles

1-10 of 15

You may also start an advanced similarity search for this article.