STUDI LITERATUR: PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF LEARNING PADA PEMBELAJARAN PAI
DOI:
https://doi.org/10.62017/merdeka.v2i5.4539Keywords:
model pembelajaran koperatif learningAbstract
Penelitian ini mengkaji penerapan model pembelajaran kooperatif, khususnya Cooperative Learning, dalam meningkatkan keterlibatan siswa dalam pembelajaran PAI. Metode kualitatif dengan kajian literatur digunakan untuk mengumpulkan data dari berbagai jurnal ilmiah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran kooperatif efektif dalam meningkatkan pemahaman siswa terhadap nilai-nilai agama dan keterampilan sosial. Penerapan model ini mendorong siswa untuk aktif berdiskusi dan berkolaborasi, meskipun terdapat tantangan dalam pelaksanaan, seperti kurangnya pemahaman guru dan keterbatasan waktu. Penelitian ini merekomendasikan pelatihan bagi guru dan penyesuaian strategi pembelajaran untuk mencapai hasil yang optimal dalam pembelajaran PAI.