Etika Jual Beli dalam Perspektif Tafsir Al-Qur'an : Studi Kasus Kesesuaian Takaran Antara Timbangan Tradisional dan Timbangan Modern
DOI:
https://doi.org/10.62017/jimea.v3i1.5958Keywords:
etika, keadilan, timbangan, jual beli, Al-Qur’anAbstract
Penelitian ini membahas etika jual beli dalam perspektif Al-Qur’an dengan fokus pada akurasi timbangan tradisional dan modern. Latar belakang penelitian berangkat dari pentingnya keadilan dalam takaran sebagaimana ditegaskan dalam Al-Qur’an, sementara praktik di lapangan menunjukkan perbedaan signifikan antara kedua jenis timbangan. Tujuan penelitian adalah menganalisis ayat-ayat Al-Qur’an yang terkait, membandingkan akurasi timbangan, dan menilai kesesuaiannya dengan prinsip keadilan Islam. Metode yang digunakan adalah kualitatif deskriptif melalui kajian tafsir tematik dan observasi lapangan. Hasil penelitian menunjukkan timbangan digital lebih akurat dan sesuai standar, sedangkan timbangan tradisional sering tidak terkalibrasi dan menimbulkan ketidakadilan. Implikasi penelitian ini menekankan perlunya penggunaan timbangan standar, kalibrasi rutin, serta penerapan nilai kejujuran untuk menciptakan perdagangan yang adil dan berkah sesuai syariat.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Jurnal Ilmiah Manajemen Ekonomi Dan Akuntansi (JIMEA)

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.










