Analisis Penggunaan Gaya Bahasa Dalam Lirik Lagu “Monokrom” Oleh Tulus; Kajian Stilistika

Authors

  • Maulida Habibah Universitas Lambung Mangkurat Author
  • Dwi Wahyu Chandra Dewi Universitas Lambung Mangkurat Author
  • Jumadi Universitas Lambung Mangkurat Author

DOI:

https://doi.org/10.62017/arima.v2i2.2904

Keywords:

Gaya Bahasa, Stilistika, Lirik lagu, Monokrom

Abstract

Penelitian ini membahas analisis gaya bahasa yang terdapat dalam lirik lagu "Monokrom" karya Tulus, dengan menggunakan pendekatan stilistika. Tujuan dari studi ini adalah mengidentifikasi berbagai gaya kebahasaan yang digunakan dalam lirik lagu tersebut agar pendengar dapat memahami pesan yang ingin disampaikan oleh sang penyanyi. Penelitian ini dilakukan dengan metode kualitatif, menggunakan teknik pengumpulan data berupa membaca dan mencatat. Data utama berasal dari lirik lagu, penelitian-penelitian terkait, artikel, serta informasi dari media daring. Secara keseluruhan, lagu "Monokrom" menyampaikan pesan yang mendalam dan penuh keindahan, berupa ungkapan terima kasih serta penghargaan kepada individu-individu yang berperan penting dalam perjalanan hidup. Hasil analisis mengungkapkan bahwa lirik lagu ini mengandung beberapa jenis gaya bahasa, di antaranya: (a) majas perbandingan, seperti hiperbola, metafora, dan personifikasi; (b) majas penegasan, seperti repetisi dan aliterasi. Makna utama dari lagu ini adalah bentuk apresiasi dan rasa syukur Tulus kepada orang-orang yang telah memberikan pengaruh positif dalam hidupnya. Melalui penelitian ini, diharapkan pembaca dapat memperluas pengetahuan mereka tentang majas dan gaya bahasa dalam karya sastra.

Downloads

Published

2024-12-12

Issue

Section

Articles

How to Cite

Maulida Habibah, Dwi Wahyu Chandra Dewi, & Jumadi. (2024). Analisis Penggunaan Gaya Bahasa Dalam Lirik Lagu “Monokrom” Oleh Tulus; Kajian Stilistika. ARIMA : Jurnal Sosial Dan Humaniora, 2(2), 218-222. https://doi.org/10.62017/arima.v2i2.2904

Similar Articles

1-10 of 24

You may also start an advanced similarity search for this article.